Pagi itu terasa berbeda, udara pagi yang segar, seperti benar-benar menembus dan merasuk ke setiap relung jiwanya. Semua tampak cerah dan sedikit menyilaukan. Ringan dan ingin terbang menembus cakrawala. Sampai dia melihat tubuhnya sendiri sedang terbaring di tempat tidur, dan ayah ibunya yang sedang menangis di sampingnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar